Wednesday, December 25, 2013 0 comments

Teori Triangulasi ( Segitiga ) Cinta Sternberg

Morning readers
kali ini gue mau bahas masalah CINTA. setiap kehidupan pasti berhubungan dengan hal ini. Hal yang tidak habis untuk dibicarakan bahkan tidak akan menemui titik akhir dalam sebuah pembicaraan. Teori Triangulasi ( segitiga ) cinta yang mau gue bahas pagi ini :)
selamat menyimak~~

Menurut Sternberg ( 1988 ), suatu hubungan cinta yang ideal terdiri dari keseimbangan antara tiga buah komponen yaitu intimacy, passion dan commitment. Apabila hanya salah satu atau salah dua dari komponen-komponen tersebut yang dominan maka hubungan yang ada tidak ideal, karena pasti ada ketimpangan.
apa itu yang dimaksud dengan intimacypassion dan commitment ?


Triangulasi Cinta


Intimacy ( keakraban atau keintiman )
Intimacy ini berhubungan dengan sisi emosi dan afeksi seseorang. Tentang kehangatan hubungan, kedekatan, dan keterikatan pihak yang berhubungan. Dalam komponen ini, kedekatan emosional untuk selalu berdekatan dengan pasangan didorong oleh elemen afeksi. Pasangan yang memiliki intimacy yang tinggi sangat memperhatikan kesejahteraan dan kebahagiaan pasangannya, menghormati dan menghargai satu sama lain, dan memiliki tingkat saling pengertian yang tinggi. Mereka mempunyai rasa saling memiliki, selalu ingin berbagi, saling memberi dan menerima dukungan emosional dan berkomunikasi secara intim. Sebuah hubungan mencapai keintiman emosional dimana kedua pihak saling terbuka, saling mengerti, saling mendukung dan tidak ada rasa takut ditolak ketika berbicara tentang apapun. Mampu menyelaraskan nilai , meskipun pasti ada perbedaan dalam setiap pendapat. Saling memaafkan dan menerima ketika diantara kedua pihak ada berbuat kesalahan dan berbeda pendapat.

Passion ( Gairah )
Passion ini merupakan elemen fisiologis yang menyebabkan seseorang ingin dekat secara fisik, menikmati atau merasakan sentuhan fisik seperti berpegangan tangan dll, ataupun melakukan "hubungan" dengan pasangan hidupnya (khusus yang udah nikah lho ya).

Commitment ( keputusan )
Suatu kondisi dimana seseorang tetap bertahan dengan sesuatu atau seseorang , dimana bertahan sampai akhir merupakan tujuan semua orang. komitmen tidak segampang itu , komitmen tidak hanya sekedar menyetujui akan tetap bersama pasangan dalam menghadapai kesulitan-kesulitan. komitmen itu lebih kompleks. komitmen itu mencurahkan perhatian, melakukan sesuatu untuk menjaga suatu hubungan agar tetap langgeng dan melindungi dari bahaya dan memperbaiki hubungan apabila sedang dalam masa kritis. kedua pihak saling memperhatikan kebutuhan satu sama lain. meletakan pasangan pada prioritas utama, termasuk kerelaan untuk berkorban secara pribadi  demi terciptanya hubungan yang baik dan langgeng. Bila memutuskan untuk berkomitmen (pacaran/menikah) dll, Seseorang harus menerima pasangannya tanpa syarat jadi menerima pasangan apa adanya, bukan menerima pasangan lalu banyak mau nya, memikirkan pasangan sepanjang waktu dan melakukan sesuatu demi pasangan.

Nah cinta yang ideal merupakan cinta yang diantara ketiga elemen tersebut seimbang. Namun, pada kenyataannya banyak sekali timbul masalah dalam hubungan percintaan antara pasangan yang sedang pacaran ataupun sudah menikah. Toleransi dan sikap percaya terhadap pasangan merupakan hal yang penting.
Memang, diawal hubungan pacaran atau menikah kepercayaan menjadi suatu hal yang tidak begitu penting karena perasaan diantara kedua pihak apalagi sikap pria sedang menggebu-gebu nya tetapi setelah hubungan berjalan beberapa bulan sikap percaya dan saling menghargai pasangan menjadi hal yang sangat penting agar hubungan tetap langgeng dan harmonis.
Saling menghargai disini juga antara kedua pihak harus sama-sama mengerti bahwa pria dan wanita itu berbeda. Terdapat banyak perbedaan biologis antara pria dan wanita hal tersebut sangat berkaitan dengan peran, tingkah laku, kesukaan, sifat dan hal-hal lainnya.  Cara mengekspresikan apa yang sedang dirasakan antara pria dan wanita sangat berbeda.
contohnya wanita selalu memberi sekaligus mengharapkan perhatian, pengertian, dukungan emosional, menghargai pasangannya dimana hal ini berkaitan dengan elemen intimacy. sedangakan para pria jarang sekali yang menunjukkan itu.

Dalam teori triangulasi ( segitga ) cinta Sternberg terdapat delapan tipologi cinta, yaitu :

1. Non-Love adalah dimana hubungan yang dimiliki tidak ada ketiga elemen tersebut yaitu intimacy, passion dan commitment. hubungan ini biasanya terjadi dalam hubungan interpersonal, rekan kerja, rekan kantor, teman kuliah, teman sekolah, ataupun kenalan baru.

2. Liking adalah perasaan adanya kedekatan, keterikatan, saling mendukung, tanpa adanya tujuan saling mencintai dan memikirkan hubungan lebih lanjut ke jenjang pernikahan. tipologi ini hanya memiliki elemen intimacy. Biasanya terjadi dalam pertemanan dan persahabatan antara wanita dengan wanita, pria dengan pria, maupun wanita dengan pria.

3. Infatuation adalah tipologi yang hanya mengandung elemen passion yang tinggi tanpa adanya komitmen dan keintiman hubungan. hal ini biasanya terjadi pada cinta pada pandangan pertama yang mudah saja hilang. karena berdasarkan ketertarikan fisik semata.

4. Empty Love adalah tipologi atau tipe cinta dimana hanya elemen komitmen saja yang hadir. tidak ada elemen intimacy dan passion. bisa dibilang hubungan ini mengandung banyak kekosongan suasana emosional dan afektif. tipe ini terdapat hubungan yang membosankan yang telah berjalan beberapa tahun dan diantara kedua pihak semakin tidak tertarik dan tidak ada kedekatan secara emosional. biasanya terjadi pada pasangan di usia lanjut.

5. Romantic Love adalah tipologi cinta dimana hanya elemen intimacy dan passion yang hadir di dalamnya. biasanya hal ini terjadi pada cinta monyet pada masa remaja atau hubungan yang tidak dilandasi ikatan seperti pacaran dan pernikahan

6. Companianote Love adalah tipologi ini hanya melibatkan elemen intimacy dan commitment yang kuat. maka menghasilkan hubungan jangka panjang yang stabil dan berkomitmen.

7. Fatuous Love adalah tipologi yang hanya melibatkan elemen passion dan commitment. dimana rasa kedekatan tidak ada. dimana hanya ada rasa ketertarikan fisik tidak ada kedekatan secara emosional.

8. Consummate Love adalah tipologi dimana ketiga elemen intimacy, passion dan commitment hadir di dalamnya. tipe cinta ini yang sering sekali dicari oleh pasangan, karena tipe ini merupakan tipe cinta yang ideal atau sempurna.

Cinta yang ideal dan sempurna di dapat ketika pasangan satu sama lain berusaha mewujudkan ketiga elemen tersebut dalam hubungan.

NB : Elemen-elemen tersebut akan muncul pada taraf usia yang sesuai. Bagi anak-anak usia sekolah jangan terlalu cepat dewasa. Nikmati masa muda mu, nikmati segala prosesnya :D

Sumber : Olds & Feldman. (1998). Human Development (7th ed). Boston : McGraw Hill
Kompasiana



Monday, December 23, 2013 0 comments

BROMO, Destinasi Wajib Para Travelers

Gunung Bromo

Heylo readers ~
Mumpung lagi minggu t(s)enang dan agak seedikit kerjaan kali ini gue mau cerita-cerita tentang salah satu destinasi yang keren banget di Indonesia. BROMO.
Bromo itu .... waktu gue liat di tv keren banget ! bagi gue bromo tuuu suatu tempat yang dikelilingi oleh hamparan pasir seluas itu se menakjubkan itu, se keren itu. gilak pokoknya indah banget deh, dari SD gue cuma bisa liat di tv. setiap ada tayangan ke bromo mupeng banget, tapi ga sampe ngeces ngiler depan tv sih akakaka. oke lanjut~
Akhirnya, gue punya kesempatan buat kesana waktu udah KULIAH. ya agak lama sih penantian ke bromo nya tapi gapapa yang penting kesana :D
Liburan semester 1 kuliah gue ikutan program 2 minggu intensive belajar b.inggris di Pare, Kediri, Jawa Timur. dengan ikut promo tour nya dari @duanamtour belajar 2 minggu di pare gratis ke BNS dan Bromo ya otomatis yang pertama gue liat adalah bromo nya ! jadi intinya belajar b.ing nya gue anggep selingan, ke bromo nya menjadi salah satu tujuan utama HAHA.

Perjalanan di mulai....
Jadi, selama dua minggu itu gue belajar b.ing dulu di pare bareng sahabat-sahabat gue tercintah rasanya tu ya nunggu bromo nya tu lamaaaaa banget. untung aja rame-rame ama sahabat jadinya ga kerasa lama apalagi ada gebetan hihi
akhirnya yang ditunggu, tunggu pun datang saatnya mengakhiri belajar di pare dengan liburan ke BNS dan Bromo. Kami berangkat sore hari dan sampai di BNS pada malam hari. Kami hanya menghabiskan sedikit waktu di BNS demi melihat sunrise di Bromo bahkan belum sempat ke taman lampion yang jadi destinasi wajib kalo ke BNS ya kayak primadona nya di BNS gitu deh~
Selama perjalanan gue duduk depan, karena mabok parah duduk belakang. jalanan nya ga santai banget menggok kanan menggok kiri ga selesai-selesai mana pas duduk belakang gue pas banget atas ban, ya gimana ga mabok~
duduk depan di elf menjadi hal yang paling gue inget sepanjang hidup gue xoxo
Kami sampai di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru sekitar pukul 2 pagi.
Hawanya ? gausah ditanya ! dinginnnn nya nusuuuuuk. jaket satu doang ga mempan dah kecuali bagi orang yang kebal ama dingin.
Kalau misalnya kita belom prepare kesana belom bawa jaket, syal, sarung tangan, segala macam yang berfungsi untuk menghangatkan tubuh, banyak warga sekitar yang berkeliling, bahkan udah nyamperin kita ketika kita sampai disana. mereka biasanya menyewakan jaket-jaket nya dengan kisaran harga 10k-50k tergantung bahan jaket, ketebalan, sama bentuknya hihi . mereka juga menjual syal, kupluk, sarung tangan. jadi gausah repot atau takut kedinginan ketika kita udah sampai sana ;)
ya mungkin budget nya aja sih ya lebih digedein, dan juga jangan lupa ditawar ya hehe maklum orang Indonesia terjadi tawar menawar dulu~

Setelah sampai di sana, kami dibawa dengan menggunakan mobil pick up ! yeah biasanya turis-turis yang datang kesana itu naiknya mobil jeep tapi kali ini kita naik pick up. anti mainstream kan ? hoho
kita rombongan banyak banget, naik mobil pick up jadi tetep seru-seru aja boss malah asik tenan angin semriwing dan bisa liat langsung ke langit. mulut gue ampe nganga pas ngeliat langsung ke langit bintang nya banyak bangeeeet terus berasanya deket banget, wow amazing :O
setelah itu kuucapkan subhanallah indah banget ciptaan mu ya Allah ...
Sesampainya kami di penanjakan bromo, rasanya tidak sabar untuk sampai ke lokasi dengan tujuan utama yaitu melihat sunrise di bromo yang sangat terkenal itu. sesampainya di tanjakan, jangan berharap kalian bakal ngeliat lokasi ini sepi dari pengunjung karena lokasi ini gapernah sepi ! ratusan orang sudah berkumpul di sini untuk menyaksikan keindahan sunrise dari puncak bromo ini setiap orang sudah mulai menyiapkan kamera mereka masing-masing mulai dari kamera hp, pocket, maupun SLR sampai yang lensa nya bagus bagus. semua orang tidak ingin terlewat moment yang sangat ditunggu-tunggu ini. kami rombongan terbilang sudah agak telat dan tidak bisa mencapai lokasi yang "pewe" buat liat sunrise, tapi tak apa yang penting bisa ngeliat keindahan sang mentari menampakan dirinya dari ufuk timur itu. sambil menunggu kami melaksanakan sholat subuh terlebih dahulu di mushola terbuka di lokasi penanjakanan. ketika gue ambil air wudhu, tangan langsung membeku, entah itu berapa derajat suhu saat itu yang jelas tangan langsung beku, pegel ga kuaaat. tapi gue lanjutin aja wudhu, nanggung soalnya daripada tayamum....
kami melaksanakan sholat berjamaah dan kembali menunggu sunrise. waktu yang sudah ditunggu-tunggu pun tiba kami semua melihat dari balik awan sang mentari menampakkan dirinya. mungkin kami semua yang berada di lokasi agak sedikit kecewa karena sunrise tertutup awan dan agak berkabut jadi tidak terlalu jelas. tapi kami semua tetap bertepuk tangan dan merasakan betapa indahnya alam ini... betapa menakjubkannya semua yang telah diciptakan oleh-Nya. Subhanallah

Sunrise


Setelah melihat sunrise, kami melanjutkan perjalanan ke bukit teletubbies, kawasan pasir berbisik dan melihat kawah gunung bromo.
Destinasi selanjutnya adalah bukit teletubbies, disini kami memuaskan diri dengan mamanjakan mata melihat padang savana yang luas bukit-bukit hijau yang menawan kayak di film teletubbies. selain memanjakan mata dan ini saatnya kami kembali mengabadikan momen di tempat ini :D









Destinasi setelah ini adalah menuju kawah Gunung Bromo, di lokasi tersebut terdapat Pura tempat orang Tengger yang beragama Hindu melakukan upacara keagamaan seperti upacara Kasada yang diadakan setahun sekali. Untuk mencapai kawah Gunung Bromo kita harus berjalan kaki karena kendaraan yang kita tumpangi hanya bisa sampai sekitar 400m di dekat pura. tapi don't worry be happy bagi yang ga kuat jalan kaki bisa menyewa kuda lho, harga nya bervariasi pinter-pinter nawar aja :D

gue dan dia menuju kawah gunung bromo
Kuda juga bisa disewa tidak hanya untuk mengantar ke lokasi pendakian anak tangga itu tapi juga bisa mengantar ke lokasi awal lagi. harga nya juga berbeda-beda 

yihaaaa~
Perjalanan menuju kawah bromo cukup melelahkan karena jauh sekali~
sebelum sampai di bibir kawah, kita diharuskan mendaki sekitar 150 anak tangga.sungguh melelahkan tapi terbayar karena sesampainya di kawah kita bisa melihat kawah bromo yang besar menganga mengepulkan asap dan mengeluarkan aroma belerang dari dalam gunung

Tidak hanya itu, kita bisa melihat hamparan lautan pasir yang begitu luas, pura hindu , serta gunung batok dari bibir kawah gunung bromo ini, satu kata : MENAKJUBKAN. gue ampe merinding haha





warga asli tengger

Waktu sudah menunjukkan sekitar pukul 10 siang. saatnya kami melanjutkan perjalanan kembali ke Pare, Kediri untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan ke Semarang.
Liburan yang bener-bener menyenangkan :D

Terimakasih sahabat-sahabatku Nabila, Itang, Fikar, Putra, Fajar
Terimakasih favorit ku Yudha
Terimakasih @Duanamtour Ka Isma Ka Muhdi
Terimakasih semuanya.....
yang telah mengisi liburan waktu itu menjadi menyenangkan dan memorable banget buat kita semua :3
berkesan, tak terlupakan, selalu tersimpan di hati eaa~

Bintang Mahardhika

Hashifah Nabilah
Fajar
Fikar
Putra
Yudha dan gue :)

Masih ingat dimana kita makan pagi, siang, dan malam bersama yang tempatnya hampir disitu-situ aja
makan pagi di mama aisyah, makan siang di wakapo, dan makan malam yang berpindah-pindah.
pokoknya kemana-mana mesti bareng, kangen :')
Liburan ini tidak berkesan tanpa kalian semua {} semoga bisa mengalami hal seperti ini lagi di tempat yang berbeda namun tetap bersama hihi

Liburan ini juga dapet foto yang paling favorit ! hihi makasih itang for shoot this pict and intan for edited this pict :)



Jepretan yang kece-kece bersumber dari : Bintang Mahardhika, Hashifah Nabilah, dan Internet



Tips apabila ingin berlibur ke Bromo :
- Persiapkan rencana yang matang seperti itenary, transport, akomodasi, perlengkapan yang mesti dibawa dll jauh-jauh hari
-siapkan fisik yang kuat, ga mau kan ngeliat keindahan se keren itu tapi kondisi nya lagi ga fit :)
- siapkan kamera untuk mengabadikan setiap momen yang jarang-jarang itu
- yang paling penting lagi, siapkan Budget buat kesana, menabung dari sekarang.

So, tunggu apalagi ? rencanakan liburan mu sekarang ! :D

Setiap perjalanan mempunyai ceritanya sendiri-sendiri. Buatlah cerita indah yang akan diingat seumur hidup. Tidak akan ada kejadian yang sama, maka jangan lupa abadikan setiap momen-momen nya :)

NB : postingan ini berisi beberapa review dan kebanyakan cerita sendiri mohon maaf apabila ada kata-kata yang salah dan tidak menyenangkan
see ya~




 
;